Pages

Rabu, 28 Januari 2015

Pesona Air Terjun Sri Gethuk



Air terjun Sri Gethuk mungkin sudah tidak asing lagi bagi para pecinta alam. Air terjun ini terletak di Desa Bleberan, Kecamatan Playen, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta, Indonesia. Air terjun ini diapit oleh tebing tinggi dengan ketinggian mencapai sekitar 50 meter. Terletak diantara ngarai Sungai Oya yang dikelilingi dengan area persawahan. Kawasan Gunungkidul memang terkenal dengan daerahnya yang kering. Uniknya, aliran air pada air terjun Sri Gethuk ini selalu mengalir tanpa kenal musim. Jadi Anda bisa mengunjungi tempat ini setiap saat.

Air terjun sri gethuk lahir dari tiga sumber mata air " kedung poh " , " ngandong" dan sumber mata air "ngumbul", ketiga sumber mata air tersebut mengalir menjadi satu dan membentuk butiran butiran air yang jatuh dari tebing bebatuan karst yang terkenal tandus.
Air Terjun Sri Gethuk mulai dipromosikan sebagai salah satu wisata alternatif Gunungkidul selain pantai pada tahun 2010. Sejak saat itu, pesona tempat ini semakin melejit di kalangan wisatawan. Sri Gethuk memang mempesona. Air terjun ini terletak di tepi Kali Oya, sehingga wisatawan yang ingin mengunjunginya harus naik perahu tradisional yang disediakan pengelola.
Perjalanan menyusuri Sungai Oya sendiri sudah sangat menarik. Sepintas pemandangannya mirip di Green Canyon Jawa Barat, dimana sungai yang mengalir jernih diapit oleh tebing-tebing karst yang tinggi. Sesampainya di kaki air terjun wisatawan akan disambut dengan tumpukan batuan alami nan indah.

Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

About