Pages

Sabtu, 24 Januari 2015

Menjaga Kesehatan Mata

 Tips Menjaga Kesehatan Mata

Mata merupakan salah satu organ yang penting dalam tubuh manusia. Dengan mempunyai mata yang sehat maka kita bisa melihat keindahan dunia ini tanpa ada gangguan. Tetapi banyak orang di luar sana yang mengabaikan kesehatan mereka sendiri.

Banyak sekali dari kita menghabiskan sebagian besar waktunya di depan komputer, tv, laptop, ponsel, tablet atau alat elektronik lainnya. Hal ini sering kali dapat menyebabkan sakit kepala berat, pandangan kabur, mata kering hingga pada kerabunan. Maka dari itu kita perlu mencegah agar mata kita tetap sehat dan cantik.
Untuk membuat mata tetap sehat maka yang harus anda lakukan tentunya menjaga kesehatan mata itu sendiri dengan kebiasaan-kebiasaan yang menguntungkan bagi indra penglihatan anda tersebut.
Berikut ini beberapa tips menjaga kesehatan mata :
1   Hindari terlalu banyak menatap layar komputer
Menatap layar komputer terlalu lama bisa membahayakan kesehatan mata. Oleh karena itu terapkan teori 20-20-20, yaitu setiap 20 menit berpalinglah dari layar untuk melihat ke jarak 20 kaki (sekitar 150cm) selama 20 detik. Hal ini bermanfaat untuk mengurangi ketegangan mata.
2  Perhatikan Jarak Membaca Buku
Usahakan membaca buku pada jarak yang ideal. Jarak ideal yang dimaksud yaitu membaca buku pada jarak 30 cm dari buku ke mata. Hal ini untuk mencegah penyakit mata seperti miopi atau rabun dekat.
3  Jangan Sambil Tiduran
Usahakan tidak membaca buku atau teks apapun dalam kondisi sambil tiduran. Ini juga dapat membuat kesehatan mata terganggu seperti dapat terkena miopi.
4   Jangan membaca dalam cahaya redup
Untuk menjaga kesehatan mata, hindari membaca dalam cahaya lampu yang redup yang bisa menyebabkan ketegangan mata. Jika mata terasa lelah, berhenti untuk sementara waktu dan beristirahat.
5   Kurangi penggunaan tetes mata
Mengurangi pemakaian obat tetes mata. Menggunakan tetes mata untuk mengatasi mata merah boleh saja, namun hanya sesekali. Jika berlebihan, itu malah akan merusak kesehatan mata Anda.
6   Hindari memakai lensa kontak selama lebih dari 19 jam
Hal ini dapat menyebabkan kerusakan mata permanen serta ketidaknyamanan pada mata Anda. Jangan pula memakai kacamata terlalu lama.
7   Jangan Kucek Mata
 Usahakan tidak mengucek mata, ketika tangan dalam keadaan kotor atau habis memegang sesuatu benda. Karena tangan yang kotor dapat menginfeksi organ mata yang akan berakibat sangat buruk untuk kesehatan mata anda.
8   Kedipkan Mata.
 Usahakan mengedipkan mata dengan intensitas agak ditambah, pada saat fokus melihat sesuatu terlalu lama seperti komputer ataupun laptop.
     Makan banyak buah-buahan dan sayuran

Wortel sarat akan beta karoten yang sangat membantu dalam menjaga kesehatan mata. Itu dikarenakan beta karoten merupakan antioksidan yang dapat mengurangi risiko degenerasi makula.



Sekian tadi beberapa tips menjaga kesehatan mata. Ingat ! mencegah lebih baik daripada mengobati.
Sumber :
http://intips-kesehatan.blogspot.com/2012/10/tips-jaga-sehat-mata.html
http://www.merdeka.com/sehat/10-cara-merawat-kesehatan-mata.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

About