Pages

Kamis, 05 Februari 2015

Embung Sriten di Nglipar Gunungkidul yang Eksotis



 
Satu lagi wisata Embung yang hadir di Gunungkidul. Embung Sriten terletak di Bukit Sumilir, Dusun Sriten, Desa Pilangrejo, Kecamatan Nglipar. Lokasinya berada di atas perbukitan. Bahkan hanya berapa meter dari Puncak Tugu, yang katanya merupakan puncak tertinggi di Gunungkidul.

Embung Sriten kini disebut juga dengan embung Batara. dari kata Batur Agung, Karena lokasinya memang terletak di perbukitan baturagung bagian utara.
 
Setelah perjalanan yang cukup memompa adrenalin tersebut anda akan disuguhi pemandangan kabupaten Gunungkidul dari atas. Suasana cukup syahdu saat berada di ketinggian dan menikmati hamparan hijaunya Gunungkidul. Embung ini merupakan salah satu program pembuatan Embung di Gunungkidul. Rencananya disekitar embung akan dijadikan kebun buah. Diantaranya berupa buah durian, kelengkeng, manggisdan sirsak. Yang menambah istimewa dari tempat ini adalah lokasinya yang berada di puncak bukit. Sehingga pemandangan yang ditawarkan benar-benar mempesona. Rasa lelah akan perjalanan naik ke tempat ini terbayarkan dengan pemandangan yang disajikan.
Yang menjadi ciri khas dari embung ini adalah, para penikmat alam dapat secara langsung melihat pemandangan Desa Mertelu dari atas bukit, pemandangan kota Nglipar dari atas, dan pemandangan Kota Klaten yang pada waktu malam hari merupakan tempat yang pas dan syahdu untuk saling bercengkerama dengan teman – teman. Selain itu, di puncak bukit akan disuguhkan pemandangan Gunung Merapi dan Gunung Merbabu yang kelihatan dari kejauhan.

Sumber :








Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

About